|
Madu dan jeruk nipis buat wajah anda makin cantik alami |
Madu mempuanyai kemampuan untuk mengikat kelembapan kulit. Kelembapan pada kulit wajah adalah salah satu faktor yang penting supaya kelembutan, kekenyalan dan kelenturan kulit wajah bisa terjaga.
Masker madu dan jeruk nipis sangat pas untuk menjaga kulit wajah tetap terlihat cantik. Selain melembabkan wajah, masker madu yang dipadu dengan jeruk nipis dapat mengurangi minyak wajah dan mengatasi jerawat yang menyebabkan peradangan pada kulit (kulit membengkak dan menjadi kemerah merahan).
Peradangan pada kulit ini disebabkan oleh berlebihnya produksi kelenjar minyak kulit atau sebum yang kemudian menyumbat saluran kelenjar dan membentuk komedo (
whiteheads) dan
seborhoe.
Untuk mendapatkan kulit wajah yang lembab dan bersih dari jerawat, olahlah madu dan jeruk nipis menjadi masker. Berikut ini cara membuat masker wajah agar anda bisa tampil lebih cantik alami.
Cara Membuat Masker Madu & Jeruk Nipis
1. Pertama Anda siapkan kurang lebih 1 sendok teh madu.
2. Lalu tambahkan beberapa perasan air lemon atau jeruk nipis, Jika dikira-kira 1:1 dan sedikit minyak zaitun (olive oil).
3. Balurkan atau oleskan campuran jeruk nipis, madu dan minyak zaitun tadi pada wajah yang terlebih dahulu sudah Anda bersihkan.
4. Diamkan sekitar 15 – 30 menit sampai mengering, jangan terlalu banyak berbicara supaya masker tidak rusak.
5. Cuci dan basuhlah wajah dengan air hangat untuk bilasan pertama, penggunaan air hangat supaya pori-pori kulit membesar sehingga sisa masker terangkat semua.
6. Setelah bersih basuhlah kembali dengan air dingin supaya kulit menjadi kencang kembali dan pori-pori mengecil.
Bagi anda yang beraktifitas diluar ruangan tentu harus sering membersihkan wajah, masker ini akan berguna sekali untuk mengangkat sel kulit mati.
Sumber:
perawatan-kulit.com |
Title : Cara Membuat Masker Wajah dengan Madu dan Jeruk Nipis
Description : Madu dan jeruk nipis buat wajah anda makin cantik alami Madu mempuanyai kemampuan untuk mengikat kelembapan kulit. Kelembapan pada kulit waj...